Text
Geografi Bilingual Untuk SMA/MA Kelas XII
Tujuan dari penyusunan buku ini dimaksudkan sebagai salah satu acuan bagi siswa dan guru dalam melaksanakan Proses Belajar Mengajar di sekolah Sesuai dengan landasan program dan pengembangan kurikulum terbaru, tujuan mata pelajaran geografi yaitu mengembangkan pemahaman siswa tentang organisasi spasial masyarakat, tempat-tempat dan lingkungan pada muka bumi, serta mendorong siswa untuk memahami proses-proses fisik yang membentuk pola-pola muka bumi, karakteristik dan persebaran spasial ekologis di muka bumi, sehingga diharapkan siswa dapat memahami bahwa manusia menciptakan wilayah untuk menyederhanakan kompleksitas muka bumi. Selain itu, siswa Ndimotivasi secara aktif untuk menelaah bahwa kebudayaan dan pengalaman mempengaruhi persepsi manusia tentang wilayah di permukaan bumi. Untuk menunjang tujuan pembelajaran, buku ini mengarahkan siswa untuk dapat memahami konsep sebagai dasar untuk menerapkan pengetahuannya. Dan juga siswa diarahkan untuk menguji kompetensi. Adapun penyajian materi di dalam buku ini diupayakan sesederhana dan seefektif mungkin, tanpa melupakan tujuan membina kemampuan berpikir analisis dan konstruktif.
0061934 | 910 Har g C1 | Perpustakaan SMA Negeri 8 Yogyakarta (900) | Tersedia |
0061936 | 910 Har g C3 | Perpustakaan SMA Negeri 8 Yogyakarta (900) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain