Text
Laporan Penelitian: Jarahnitra
Tulisan yang berjudul Kejayaan Prajurit Mataram Pada Pemerintahan Sultan Agung Dalam Perspektif Sumber-Sumber Babad,merupakan kajian sejarah yang lebih menekankan pada sumber babad. Biarpun babad disusun bukan sebagai karya historiografi modern tetapi apabila sumber babad ini dikomparasikan dengan sumber-sumber yang lain, maka akan nampak bahwa babad sebenarnya dapat dijadikan sumber sejarah. Penggunaan metode sejarah kritis akan banyak membantu dalam penulisan ini. Untuk mengungkap keberadaan prajurit Sultan Agung, maka peranan dari sumber babad sangat penting, apalagi Babad Tanah Jawi menurut beberapa ahli diciptakan pada masa pemerintahan Sultan Agung. Dengan melihat dari sumber babad maka akan nampak hal-hal yang subyektif yang sengaja digunakan untuk melegitimasi kekuasaan Sultan Agung dan kerajaannya termasuk prajuritnya. Aspek-aspek yang sifatnya legitimatif inilah yang akan diungkapkan dalam tulisan ini.
0038125 | 900 Har L | Perpustakaan SMA Negeri 8 Yogyakarta (900) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain