Text
Terminologi Sejarah: 1945-1950 & 1950-1959
Buku Terminologi Sejarah merupakan kumpulan istilah tentang kesejarahan. Terminologi Sejarah ini merupakan salah satu hasil pelaksanaan kegiatan Proyek Inventarisasi dan Dokumentasi Sejarah Nasional Direktorat Sejarah dan Nilai Tradisional Departemen Pendidikan dan Kebudayaan tahun 1993/1994 dan 1994/1995. Penulisan Terminologi Sejarah ini mencakup dua periode, yaitu periode 1945-1950 dan 1950--1959. Periode pertama yang memfokuskan kajian pada tahun 1945-1950 memuat aspek politik dan pemerintahan, sedang pada periode kedua memuat istilah istilah sejarah tahun 1950-1959 khususnya pada masalah-masalah kemiliteran, politik dan ekonomi. Mudah-mudahan dengan terbitnya buku ini dapat menambah khasanah kesejarahan dan memberi informasi yang memadai bagi masyarakat peminatnya. Di samping itu diharapkan dapat menjadi bahan bagi peningkatan kesadaran sejarah masyarakat pada umumnya.
0037720 | 959.8 Lap t | Perpustakaan SMA Negeri 8 Yogyakarta (900) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain