Text
Sejarah Pemberontakan Kerajaan di Jawa
Banyak orang mengatakan bahwa Jawa merupakan wilayah subur yang sering dipuji sebagai tanah surga. Oleh karena itu, tidak heran bila dalam sejarahnya, Jawa semula menjadi pusat kerajaan-kerajaan besar, seperti Medang, Kahuripan, Singhasari, Majapahit, Demak, Pajang, Mataram, Kartasura, Surakarta, dan lain-lain. Kerajaan-kerajaan yang pernah mengalami masa kejayaan dan kemakmuran karena didukung alamnya yang subur dan kaya hasil bumi.
Akan tetapi, bila merunut pada catatan sejarah, beberapa kerajaan besar yang pernah mengalami masa kejayaan itu berakhir dengan keruntuhannya secara tragis. Keruntuhan itu dikarenakan serangan negara lain atau pemberontakan, baik yang dilakukan oleh keluarga istana, penggawa, maupun bawahan. Sebut saja misalnya, Kerajaan Medang dengan pemberontakan Mpu Kumbhayoni, Dyah Wawa, Kediri dengan Ken Arok, Singhasari dengan pemberontakan Jayakatwang, Majapahit dengan Ranggalawe dan Girindrawardhana, Demak dengan pemberontakan Ki Ageng Pengging II, dan masih banyak lagi.
Dengan membaca buku ini, anda akan ditunjukkan pada sejarah pemberontakan di era kerajaan Medang hingga pasca Mataram.
0000976 | 959.82 Ach s | Perpustakaan SMA Negeri 8 Yogyakarta (900) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain