Text
Urbanisasi dan Permasalahannya
"Buku ini dimaksudkan untuk lebih meningkatkan perhatian masyarakat terhadap urbanisasi yang semakin nampak menimbulkan permasalahan di bidang sosial, ekonomi dan pemukiman di kota-kota di Indonesia yang memprihatinkan masyarakat.
Urbanisasi yang melanda kota-kota di negara-negara maju dan negara berkembang yang telah banyak menimbulkan permasalahan bagi penghuni kota dan penghuni desa, telah banyak mendapat tanggapan dan penelitian dari para ilmuwan dan pejabat-pejabat pemerintah. Dalam rangka menambah dan memperdalam studi mengenai urbanisasi beserta permasalahannya, maka sorotan dari segi pengertian, perspektif, dan konsep kiranya sangat diperlukan.
Pembaca buku yang dituju adalah masyarakat cendekiawan, para mahasiswa, dan para pelajar serta para pemegang kebijakasanaan di bidang pembangunan wilayah. Demikian pula bagi pihak-pihak yang selalu menangani seluk-beluk perpindahan penduduk dan pembangunan kota-desa seperti: Departemen Kependudukan dan Lingkungan Hidup, Departemen Transmigrasi, Departemen Pekerjaan Umum, Dinas Tata Kota, para Gubernur, Walikota, dan para Bupati diharapkan dapat memanfaatkannya."
0055443 | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain