Text
Langkah Awal Meraih Medali Emas Olimpiade Matematika SMA
Buku ini memiliki lima bagian yang unik, yakni Materi Inti, Materi Pendukung, Materi Pendukung (Pemantapan), Ragam Soal dan Solusi, dan Ayo Berlatih. Pada bagian pertama, penulis menyajikan materi inti beserta subtopik-subtopik yang terkandung di dalamnya. Setiap subtopik memiliki beberapa contoh (nalar) yang dapat membantu pembaca untuk menggunakan formula atau konsep yang disajikan. Pada setiap sub juga terdapat latihan (ayo mencoba) yang dpat digunakan sebagai langkah awal bagi pembaca untuk berlatih. Pada bagian kedua dan ketiga, disajikan materi pendukung yang dapat menguatkan materi inti yang sudah dibahas sebelumnya. Pada bagian keempat, penulis menyajikan ragam soal dan solusi dari berbagai kompetisi atau olimpiade matematika dari berbagai negara. Setiap solusi mengandung beberapa trik yang dapat memperkaya pengalaman pembaca dalam memecahkan soal-soal olimpiade. Sedangkan pada bagian kelima terdiri dari soal-soal OSN berbagai tingkatan yang pernah diujikan dari tahun 2002 sampai tahun 2015 dan beberapa soal OSN Guru, serta soal persiapan Pra OSN untuk tingkat kabupaten/kota, provinsi, dan nasional.
0080457 | 510 Idr l C1 | Perpustakaan SMA Negeri 8 Yogyakarta (500) | Tersedia |
0080458 | 510 Idr l C2 | Perpustakaan SMA Negeri 8 Yogyakarta (500) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain