Text
Rekayasa Masa Depan Peradaban Muslim
"Sebagian besar dunia Muslim Kontemporer sedang mengalami regangan-budaya yang amat kuat, sebagai dampak budaya teknologi Barat atas nilai-nilai Muslim tradisional. Sepanjang dasawarsa belakangan ini, terjadi kebangkitan di seluruh dunia Muslim. Peristiwa-peristiwa yang terjadi akhir-akhir ini di Iran, Pakistan, Turki, Mesir, dan Saudi Arabia telah makin mengkristalkan peranan kebangkitan Islam.
Buku ini meneliti latar belakang kebangkitan kontemporer Islam, dan menawarkan suatu rencana garis besar untuk membangun kembali suatu Peradaban Muslim yang subur lagi dinamis. Bekerja untuk proses pembangunan kembali ini menurut Ziauddin Sardar, merupakan kewajiban semua Muslim. Meski demikian, pelaksanaan kewajiban ini tidaklah bersifat asal-asalan atau acar; melainkan mesti berakar pada analisis historis mendalam dan rencana-rencana operasional terinci bagi masa depan.
Di dalam merekayasa masa depan peradaban Muslim tersebut, penulis buku ini menerapkan wawasan sistem atas masa lampau dan masa kini dunia Muslim di dalam suatu konteks budaya. Dengan jelas ia mengilustrasikan pilihan-pilihan yang mungkin, kemudian mengembangkan suatu metodologi bagi pengarahan kembali ke jalur Islam."
0055411 | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain