Text
Kekuatan Si Lemah: Emak Eroh Pahlawan Kalpataru
Cerita nonfiksi ini diangkat dari kisah Emak Eroh warga kampung Pasirkadu Desa Santanamekar Kecamatan Cisayong Tasikmalaya Jawa Barat. Kampung Pasirkadu berada di atas kaki bukit Gunung Galunggung yang berudara sejuk, namun sangat langka air. Tanaman pangan sulit tumbuh sehingga warga tergolong kurang sejahtera. Meletusnya Galunggung menyebabkan keluarga Emak Eroh mengalami kerugian harta dan menyebabkan penyakit bengek suaminya bertambah parah. Sejak saat itu, tanggung jawab mencari nafkah ada di pundak Emak Eroh.
Suatu saat ia mencoba pergi ke tengah hutan untuk mencari jamur kuping yang banyak tumbuh pada kayu ditengah hutan sebagai sumber mencari nakah. Dari hari ke hari lokasi pencarian jamur semakin jauh menembus hutan. Suatu ketika Emak Eroh tiba di sebuah sungai mata air besar. Saat itu pula ia merenung dan mendapatkan gagasan untuk mencoba mengalirkan air sungai tersebut kesekitar kampungnya yang selalu sulit air.Emak Eroh mulai mencoba menggali parit dengan peralatan seadanya yang dilanjutkan dengan mencari dan menjual jamur.
Lebih dari dua tahun Emak Eroh mengerjakan penggalian parit. Namuin tak ada seorang pun yang mengetahuinya. Untuk mempercepat penggalian Emak Eroh mencoba memberi tahu dan minta bantuan kepada warga lain. Namun beberapa wara, termasuk suaminya, menolak ajakan untuk bergotong royong menyelesaikan sisa penggalian. Dan akhirnya tetap Emak Eroh sendiri yang menyelesaikannya.
Ketika penggalian parit mencapai perkampungan, segenap warga segera memanfaatkan iar yang mengalir. Emak Eroh dianggap telah berhasil mengukir prestasi gemilang dalam memberdayakan dan melestarikan lingkungan alam, sehingga ia pantas mendapat penghargaan Kalpataru dari Presiden pada tahun 1988. Dan setahun kemudian ia kembali menerima penghargaan Piagam 500 Besar Dunia dari PBB.
0050470 | F Suk s C13 | Perpustakaan SMA Negeri 8 Yogyakarta (Fiksi) | Tersedia |
0050461 | F Suk s C4 | Perpustakaan SMA Negeri 8 Yogyakarta (Fiksi) | Tersedia |
0050476 | F Suk s C19 | Perpustakaan SMA Negeri 8 Yogyakarta (Fiksi) | Tersedia |
0050464 | F Suk s C7 | Perpustakaan SMA Negeri 8 Yogyakarta (Fiksi) | Tersedia |
0050504 | F Suk s C44 | Perpustakaan SMA Negeri 8 Yogyakarta (Fiksi) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain